Sop Sayuran Sederhana
Nah, saatnya buka puasa. Klo lagi puasa, enaknya pas buka ya yang seger2. Sayurnya yang seger, nah sop adalah pilihan yang tepat. :) Keluarga senang kita pun yang masak jadi senang. :) mantapz
Bahan :
Bahan :
- !/4 Ayam (potong kecil2)
- 2 buah wortel (potong bulat)
- 1 Bunga kol (potong tiap kuntumnya)
- Kacang Kapri (sesuai selera)
- 2 buah kentang (potong dadu)
- Segenggam makaroni / sesuai selera
- 1 tangkai daun bawang (potong bulat dan tipis)
- 1 tangkai daun seledri (potong sesuai daun atau iris lembut)
- 3 sdm margarin (untuk menumis)
- 1 liter air
- 4 siung bawang putih (haluskan)
- 2 siung bawang merah (iris tipis)
- seperempat bawang bombai (iris kasar)
- 1/2 sdt merica bubuk
- Gula secukupnya
- Garam secukupnya
- 1sdm Penyedap (bila suka)
- Cuci bersih sayuran dan siapkan bumbunya.
- Panaskan margarin dalam wajan.
- Tumis hingga harum bawang putih, bawang bombai, bawang merah dan merica kemudian tambahkan sedikit air.
- Masukan ayam, wortel dan kentang tunggu hingga setengah empuk kemudian masukan sayuran lainnya.
- Tambahkan garam,gula dan penyedap. Rasakan hingga sesuai selera.
- Tunggu mendidih dan matang. Sajikan, jangan lupa tambahkan bawang goreng :)